Penutupan Rakon BKOW dan GOW Se-Kalimantan Barat

Rapat Konsolidasi (Rakon) Ke XXII BKOW dan GOW Se-Kalimantan Barat tahun 2023. (foto:nv). 
Sekadau Kalbar, Borneosiber.com - Wakil Bupati Sekadau, Subandrio, telah menutup Rapat Konsolidasi (Rakon) Ke XXII BKOW dan GOW Se-Kalimantan Barat tahun 2023.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Sekadau, Subandrio mengucapkan selamat atas terselenggaranya Rakon Ke XXII BKOW dan GOW Se-Kalimantan.

"Saya berharap dengan pelaksanaan Rakon ini akan menghasilkan dampak positif bagi semua peserta," kata Subandrio. 

"Saya juga berharap sinergi antara BKOW dan GOW Se-Kalimantan semakin meningkat dan menciptakan kesatuan yang lebih kuat diantara mereka," tambahnya 

Selain itu, Subandrio memberikan selamat kepada pemenang perlombaan Rakon kepada GOW.

"Selamat bagi para pemenang lomba dan bagi peserta yang belum meraih kemenangan, jangan berkecil hati karena masih ada kesempatan dilain waktu," ucapnya. 

"Atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Sekadau mengucapkan permintaan maaf atas segala kekurangan dalam pelayanan kami kepada peserta Rakon BKOW dan GOW Se-Kalimantan, serta berharap bahwa melalui acara ini, hubungan baik di antara mereka semakin erat. (nv).

Tinggalkan Komentar

Back Next