Pembukaan Bimtek PAUD HI Kabupaten Sekadau

Bimbingan Teknis (Bimtek) Penyelenggaraan Pengembangan Anak Usia Dini Holistik Integratif (PAUD HI) Kabupaten Sekadau tahun 2023. (foto:nv). 
Sekadau Kalbar, Borneosiber.com - Bupati Sekadau, Aron membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Penyelenggaraan Pengembangan Anak Usia Dini Holistik Integratif (PAUD HI) Kabupaten Sekadau tahun 2023, bertempat di GOR Haji Matkali SMK Amaliyah Sekadau. Senin (11/9/2023).

Pada kesempatan tersebut, Bupati Sekadau, Aron mengatakan, Kabupaten Sekadau merupakan Kabupaten dengan angka stunting yang relatif tinggi.

"Untuk itu mari kita bersama-sama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Sekadau untuk menekankan angka penurunan stunting agar lebih menurun lagi persentasenya," kata Aron.

"Dengan adanya Bimtek PAUD HI pada hari ini, sangat mendukung Pemerintah dalam hal penanganan Stunting," tambahnya

Aron juga mengatakan Tujuan umum PAUD HI adalah terselenggaranya layanan pengembangan anak usia dini Holistik - Integratif menuju terwujudnya anak Indonesia yang sehat, cerdas, Ceria dan berakhlak mulia.

"Mari kita bersama-sama membangun anak bangsa yang lebih baik untuk masa depan Indonesia pada umumnya dan masa depan Kabupaten Sekadau khususnya," ujarnya.

"Saya berharap kepada Peserta Bimtek agar memanfaatkan kesempatan ini untuk menimba ilmu dari para fasilitator yang berkompeten dibidangnya," tutupnya. (nv).

Tinggalkan Komentar

Back Next