Pemberkatan Wisma Mater Dei dan Misa Syukur 150 Tahun Reaktivasi Kongregasi Pasionis

peresmian dan pemberkatan Wisma Mater Dei dan Kapel Santa Anna,
Sekadau Kalbar, Borneosiber.com - Bupati Sekadau, Aron menghadiri peresmian dan pemberkatan Wisma Mater Dei dan Kapel Santa Anna, Asmara Putri Santa Maria Goreti Sekadau serta misa syukur 150 tahun Reaktivasi Kongregasi Suster Pasionis Santo Paulus dari Salib, bertempat di Asmara Putri Santa Maria Goreti Sekadau. Sabtu (17/9/2022). 

Pada kesempatan tersebut, Bupati Sekadau, Aron mengatakan atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Sekadau mengucapkan selamat merayakan misa syukur yang Ke-150 tahun. 

"Ini bukan waktu yang pendek melainkan waktu yang panjang dan tentu sudah banyak kebaikan yang mereka taburkan dibumi yang kita cintai ini secara khusus di Kabupaten Sekadau," kata Aron

"Kami juga mengucapkan selamat atas peresmian Wisma Mater Dei dan Kapel Santa Anna, semoga gedung yang telah diresmikan ini dapat dikelola dengan sebaik mungkin," tambahnya

Aron juga mengatakan kehadiran suster Pasionis di Kabupaten Sekadau sangat membantu Pemerintah Daerah dalam rangka pembinaan iman kepada umat. 

"Kami ucapkan terimakasih kepada para suster dan sebagai umat tidak lupa kita mendoakan para suster agar selalu diberikan kesehatan dalam menjalankan tugas dan panggilannya," ucap Aron

"Saya berharap agar masyarakat selalu kompak dan bersatu, selalu bahu membahu dalam membangun Kabupaten Sekadau yang kita cintai ini," pungkasnya. (Novi). 


Tinggalkan Komentar

Back Next